Metro Kendari

OSIS-IKA SMANSA Kendari Silaturrahmi, Bahas Sukses Pelantikan Pengurus 5 November

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMA Negeri 1 Kendari, Yusuf Mundu, mendapat kunjungan spesial dari Ketua dan sejumlah pengurus OSIS SMA Negeri 1 Kendari, Selasa (2/11/2021).

Kunjungan spesial ini berlangsung di Sekretariat IKA SMANSA Kendari, Jalan S Parman, No.95 Kemaraya, Kota Kendari.

Dalam pertemuan silaturahmi siswa SMANSA beda generasi ini banyak membicarakan soal persiapan jelang pelantikan dan agenda Rapat Kerja (Raker) pengurus IKA SMANSA di Hotel Claro, 5 November 2021.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut yakni Ketua Panitia Pelantikan IKA SMANSA Kendari, Deny Ikhlas Makoa.

Silaturahmi ini juga mengemuka soal rencana program kerja yang bisa terlaksana antara OSIS dan IKA SMANSA Kendari.

Pengurus alumni dan OSIS SMANSA Kendari bahkan sudah menyinggung soal orientasi kerjasama dalam kegiatan sosial untuk membantu sesama, termasuk program bakti sosial yang mengarah pada eksistensi organisasi dan almamater serta nama baik SMA Negeri 1 Kendari.

Ketua IKA SMANSA Kendari, Yusuf Mundu, mengapresiasi eksistensi pengurus OSIS yang selama ini aktif dalam berbagai program pendidikan sekolah.

“Ini silaturahmi yang baik, ditengah persiapan kami untuk pelantikan IKA SMANSA Kendari, 5 November nanti,” ungkap Yusuf Mundu.

Yusuf Mundu berpesan kepada pengurus OSIS dan seluruh siswa SMA Negeri 1 Kendari terus berkarya, mengasah kemampuan dalam belajar dan berorganisasi agar setelah lulus bisa menjadi alumni berkualitas dan bermanfaat bagi orang lain.

 

Reporter: Betyruddin
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button