Metro Kendari

Sinergitas Loka Lansia Minaula Kendari dan Dinsos Malut dalam Program ATENSI-LU

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Loka Lansia Minaula Kendari kembali mengadakan koordinasi dengan Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Maluku Utara (Malut) guna mengawali layanan Asistensi Rehabilitasi Lanjut Usai (ATENSI-LU), Jumat (19/2/2021) kemarin.

Kegiatan koordinasi pelayananan ATENSI-LU dilaksanakan di Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Himo-Himo Ternate sebagai Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) Dinsos Malut.

Mereka yang hadir, yakni Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinsos Malut, Asrul, empat perwkailan Lembaga Kesejateraan Sosial Lanjut Usia (LKS-LU) Pusat Santuan Keluarga (Pusaka), dan pihak PSTW Himo-Himo.

Kepala Urusan Tata Usaha Loka Lansia Minaula Kendari, Sri Indrawati mengatakan bahwa dalam layanan ATENSI-LU, asesmen merupakan bagian yang penting dan tak terpisahkan.

Terdapat 5 (Lima) komponen dalam asesmen terhadap Lansia atau calon penerima layanan ATENSI-LU, yaitu masalah, kebutuhan, sistem sumber, dan program/layanan yang pernah dan atau sedang diterima.

“lima komponen tersebut saling terkait,” ujar dia dalam rilis yang diterima Detiksultra.com, Minggu (21/2/2021).

Ia juga menjelaskan program ATENSI-LU sendiri, merupakan layanan rehabilitasi sosial yang menggunakan pendekatan berbasis keluarga, komunitas, dan atau residensial secara dinamis, integratif, dan  komplementer, melalui kegiatan dukungan pemenuhan hidup layak, perawatan sosial, dukungan keluarga, terapi.

“Pelatihan vokasional dan pembinaan kewirausahaan, bantuan dan asisten sosial, serta dukungan aksesibilitas,” terangnya.

Ditempat yang sama, Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinsos Malut, Asrul menyebutkan LKS-LU Pusaka sebagai mitra kerja Loka Lansia Minaula Kendari, kian tumbuh pesat.

Jika Tahun 2020 kemarin, LKS-LU Pusaka di Malut berjumlah 11, kini sudah mencapai 17 LKS-LU Pusaka yang tersebar di sembilan kabupaten dan sepuluh kabupaten di Mulut.

Sehingga lanjut dia, untuk saat ini sudah ada peningkatan jumlah LKS-LU Pusaka, dan jumlahnya hampir merata di seluruh wilayah Malut.

“Kedepan kami berupaya mendorong, karana tinggal satu kabupaten tersisa yaitu Halmahera Timur supaya program pelayanan pemerintah dapat terjangkau di wilayah tersebut,” ujar dia.

“Saya pun memberikan pesan terhadap LKS-LU Pusaka di Malut agar bersungguh-sungguh dalam menjalankan layanan ATENSI-LUU,” sambungnya.

Sementara itu, Ketua LKS-LU Pusaka Al Hidayah, M Taufik mengatakan, dirinya sangat senang karena tahun 2021 ini ia  mendapat kesempatan untuk bermitra dengan Loka Lansia Minaula Kendari

“Selama melayani Lansia, saya selalu merasakan ketenangan jiwa dan merasa senang. Semoga data yang kami ajukan bisa diterima, karena pastinya Lansia berharap mendapatkan pelayanan dari pemerintah melalui ATENSI-LU,” tandasnya.

Reporter: Sunarto
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button