Metro Kendari

BNNP Sultra Sosialisasi Bahaya dan Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Jajaran TNI AU

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan sosialisasi bahaya dan pencegahan penyalahgunaan narkoba bagi jajaran Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU) di Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Haluoleo, Selasa (25/10/2022).

Sub Koordinator Pencegahan BNNP Sultra dan Penyuluh Narkoba Ahli Muda BNNP Sultra, Mindrayatin mengungkapkan, kegiatan tersebut diselenggarakan oleh  Lanud Haluoleo.

Ia menjelaskan, tujuan adanya kegiatan tersebut memberikan sosialisasi kesadaran bela negara kepada genarasi muda. Ia berharap, melalui sosialisasi tersebut, para generasi nusantara khususnya para peserta dapat semakin sadar akan pentingnya persatuan dalam mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dari aksi-aksi yang akan memecah bela NKRI seperti, terorisme, radikalisme bahkan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.

Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat khususnya di Provinsi Sultra agar tetap menjaga keamanan negara dan bangsa kita dari bentuk-bentuk atau tindakan yang dapat menghancurkan bangsa. Terutama menjaga genarasi muda dari bahaya penyalahgunaan narkoba.

“Kalau kita kuat maka negara kita pun kuat. Kita harus bersatu mulai dari genarasi mudanya untuk menjaga NKRI agar tetap aman dan kuat,” tutupnya. (cds)

Reporter: Zubair
Editor: Wulan Subagiantoro

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button