SMAN 2 Kendari Mulai Terapkan Ulangan Akhir Semester Sistem Digital
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – SMAN 2 Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) mulai mentrasnformasikan sistem ulangan akhir semester dari manual berpindah ke sistem digital.
Kepala SMAN 2 Kendari Nur Aida menyebut, ulangan akhir semester digital baru diterapkan tahun ini, melalui aplikasi Google Form dan Examora yang dapat didownload lewat smartphone masing-masing siswa.
Menurutnya, penggunaan aplikasi tersebut untuk memudahkan guru ataupun siswa saat melaksanakan ulangan akhir semester.
‘Kita gunakan aplilasi Examora dan Google Form supaya siswa tidak buka web lainnya sehingga siswa fokus melaksanakan ulangan dengan menggunakan handphone. Bagi siswa yang memiliki kendala saat menggunakan handphone kami siapkan 49 unit komputer,” ujar dia saat ditemui ruangannya, Selasa (1/8/2023).
Nur Aida menuturkan, keunggulan aplikasi ini setiap guru penanggung jawab kelas dapat langsung memeriksa form isian dan nilai ulangan masing-masing siswa bisa dilihat saat itu juga.
Tak hanya memudahkan guru maupun siswa, aplikasi ini juga dinilai sangat murah dan efisien dalam penggunaan dana. Jika sebelumnya sekolah harus menyediakan anggaran untuk pembelian kertas, kini tidak perlu lagi.
“Kami tidak repot menyediakan kertas ataupun semacamnya, semua sudah lengkap dalam aplikasi tersebut. Dan kami bisa menghemat dari sisi anggaran,” jelasnya.
Lebih lanjut Nur Aida menuturkan, selain ulangan akhir semester sistem online, pihaknya juga menerapkan perpustakaan sistem digital.
Kata dia, cukup dengan menggunakan barcode di handphone maka siswa tersebut akan terhubung dengan sistem layanan perpustakaan yang di dalamnya terdapat banyak fitur.
“Pada dasarnya kami terus berupaya memanfaatkan perkembangan teknologi, sehingga ke depan semua berbasis teknologi,” pungkasnya. (bds)
Reporter: Sunarto
Editor: Biyan