Metro Kendari

Tanggap Darurat, Tenaga Medis RSUD Kendari Dilatih BCLTS

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – RSUD Kota Kendari sebagai penyelenggara layanan kesehatan, membekali tenaga kesehatannya dengan basic trauma cardiac life support (BCLTS). Pelatihan BCLTS sangat penting untuk meningkatkan kompetensi perawat agar kompeten, cepat dan tepat ketika mengani pasien yang situasinya dalam kondisi gawat darurat.

Pasien gawat darurat yabg dimaksud seperti penyakit jantung, stroke/neurologi, trauma kecelakaan, pediatrik dan kejadian beberapa bencana, baik disebabkan oleh alam ataupun akibat ulah manusia.

“Kalau berbicara teori mereka sering dapatkan ketika di bangku kuliah, namun prakteknya jarang didapatkan sehingga kita adakan praktikum seperti ini,” ujar Direktur RSUD Kota Kendari, Asridah Mukaddim.

BACA JUGA:
>   Atraksi Budaya Kansoda’a Memukau Pengunjung Wakatobi Wave
>   Pelantikan Sulkarnain Di Jadwal Januari 2019
>   Tawuran, Belasan Pelajar Diamankan
>   Pahlawan Nasional Asal Sultra Diabadikan Sebagai Nama Jalan

Ia menuturkan, petugas yang ditempatkan berjaga di instalasi gawat darurat (IGD) paling tidak harus memenuhi kriteria tenaga keperawatan dan telah lulus dalam pelatihan kegawat daruratan.

Sementara itu, koordinator pelatihan BCLTS PT. GDMI, Suyitno mengatakan, situasi kegawatdaruratan bisa terjadi kapanpun dan dimanapun terhadap siapapun. Tenaga kesehatan sebagai lini terdepan dituntut mampu memberikan pertolongan dasar terhadap terjadinya perburukan kondisi agar bisa menurunkan angka kematian.

Reporter: Ningsih
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button