Pilkada 2020: PKPI Usung Amrullah-M Yacob Rahman
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) sepakat merekomendasikan Dewan Pimpinan Provinsi (DPP) Sultra, M Yacub Rahman, mendampingi Amrullah dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Konkep 2020 mendatang.
Tak hanya M Yacub Rahman yang diberikan rekomendasi. Rekomendasi kedua mendampingi petahana juga diberikan kepada Andi Lutfi.
Kesepakatan untuk merekomendasikan kedua figur tersebut untuk mendampingi bupati Konkep itu lahir melalui kegiatan Musyawarah daerah (Musda) PKPI Konkep bersama seluruh pengurus kecamatan, Sabtu (16/11/2019) lalu.
BACA JUGA:
- Program Sultra Cerdas Digaungkan LA-IDA saat Kampanye di Lambandia Koltim
- Kampanye Terkahir di Koltim, Ketua Tim Pemenangan: LA-IDA Pasangan Ideal
- Hadir di Kampanye Akbar, Ketua Golkar dan PPP Kendari Kompak Serukan Menangkan AJP-ASLI
- Rumpun Padewakang Bugis Bone dan Sinjai Siap Menangkan LA-IDA di Pilgub Sultra
- Lautan Massa Padati Kampanye Akbar AJP-ASLI: Pilih Nomor 4 di Pilwali Kendari
Melalui sambungan telepon, Ketua Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) PKPI Konkep, Lisko menerangkan setelah musda di helat dan dirinya diputuskan sebagai pimpinan definitif, pimpinan DPK PKPI melakukan pertemuan bersama pengurus kabupaten untuk mempertanyakan kembali hasil musda.
“Alhamdulillah seluruh pengurus kabupaten menyepakati hasil musda yang telah dihelat,” ujarnya Rabu (20/11/2019).
Licko menambahkan setelah pengurus kabupaten menyepakati hasil musda, pimpinan DPK yang baru didefinitifkan ini menerangkan akan membawanya di DPP dan Dewan Pimpinan Nasional (DPN) PKPI untuk diproses lebih lanjut.
“Secepatnya saya akan koordinasi ke DPP dulu terkait hasil musda ini,” tambahnya.
Sebagai informasi selain menyepakati M Yacub Rahman dan Andi Lutfi mendampingi petahana pada moment tersebut PKPI menyepakati pendefinitifan Lisko sebagai DPK setelah berstatus Plt sejak agustu lalu.
Selain itu berdasarkan hasil penjaringan dari teman-teman pengurus Kecamatan menyepakati untuk memberikan rekomendasi kepada Amrullah untuk tampil sebagai 01 melalui PKPI.
Reporter: Musdar
Editor: Dahlan