Lukman Abunawas: Hari Ini Penandatanganan Final
KENDARI, DETIKSULTRA.COM- Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Lukman Abunawas (LA) yakin dengan janjinya untuk mencabut 15 Izin Usaha Pertambangan (IUP) di Wawonii, Konawe Kepulauan (Konkep) sesuai waktu yang dijanjikan tanggal 28 Maret 2019.
Jatuh tempo pencabutan IUP tersisa tiga hari, LA menegaskan bahwa publik tak perlu ragu dengan janjinya.
Selasa ini, mantan Bupati Konawe dua periode itu menggelar rapat khusus terkait finalisasi penandatanganan Surat Keputusan (SK) pencabutan IUP tambang Wawonii, Konawe kepulauan (Konkep).
[artikel number=3 tag=”lukmanabunawas,iup,” ]
” Hari ini kita finalkan, jangan takut saya bilang 10 hari, 10 hari sudah selesai, Insyaallah hari ini tuntas yang penting aman “Allahu Akbar,” ucap Lukman di Aula Bahteramas, Selasa (26/3/2019).
Diketahui sebelumnya, pernyataan LA untuk mencabut seluruh IUP aktif Wawonii disampaikan saat menerima demonstran penolakan tambang di kantor gubernur 14 Maret 2019.
Desakan pencabutan IUP digelar dalam tiga kali gelombang unjukrasa. Gelombang pertama dan kedua demo bentrok dan mengakibatkan puluhan pendemo dan aparat keamanan terluka.
Reporter: Musdar
Editor: Dahlan