kesbangpol sultra
Headline

Awas! Dinas Pangan Temukan Sayur Positif Pestisida

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sayur menjadi salah satu makanan yang sering masyarakat konsumsi. Namun rupanya masyarakat perlu lebih hati-hati dalam memilih sayuran, pasalnya ada beberapa sayuran yang masih mengandung zat pestisida.

Setelah melakukan pemeriksaan melalui rapid tes kid pestisida pada sampel, Dinas Pangan Kota Kendari menemukan salah satu sampel yang diambil dari kelompok tani yaitu daun bawang yang potifif mengandung pastisida.

Kepala Bidang Keamanan dan Konsumsi Pangan Dinas Pangan Kota Kendari, Arianti Patiung, menjelaskan bahaya pestisida pada manusia jika dikonsumsi.

[artikel number=3 tag=”pertanian,konut”]

“Dampak pestisida tidak langsung dirasakan, akan tetapi jika masyarakat sudah terpapar pestisida sejak kecil sampai umur tertentu, karena ternyata bahan yang terkandung dalam pestisida bersifat karsinogenik yang memicu sel kanker,” bebernya, Kamis (23/5/2019).

Selain itu salah satu cara untuk menghilangkan larutan pestisida yang ada pada sayur, masyarakat diharapkan cerdas dalam memilih dan mengelola sayur sebelum dikonsumsi.

“Salah satu supaya menghilangkan pestisida yang ada di sayur saat kita mencuci sayur usahakan di air yang mengalir karena kalau mencuci dengan merendam, maka pestisida tidak akan larut,” jelasnya.

Dikutip dari doktersehat, pakar kesehatan dr. Philip Landrigan yang berasal dari Mt. Sinai School of Medicine, menyebutkan bahwa paparan pestisida dalam kadar yang rendah pun bisa berbahaya bagi kesehatan anak-anak, khususnya yang berusia balita atau bayi. Karena alasan inilah, sebelum mengkonsumsi buah atau sayuran, sebisa mungkin bahan makanan ini dicuci dengan bersih demi menghilangkan paparan pestisida tersebut.

Reporter: Musdar
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024