Metro Kendari

MTsN 2 Kendari Siapkan Program Tahfidzul Qur’an

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pada penerimaan peserta didik baru tahun ajaran 2019-2020 ini, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kendari menyiapkan berbagai program unggulan yang dapat mengasah potensi siswa, salah satunya adalah program tahfidzul Quran.

Kepala MTsN 2 Kendari, Mappataliang, mengatakan, selain tahfidz Qur’an, MTsN 2 Kendari juga menawarkan program unggul lainnya bagi peserta didik baru di antaranya adalah pembinaan sains dan Pramuka.

Menurutnya, pendaftaran peserta didik baru (PPDB) tahun ajaran 2019-2020 ini telah dilakukan sejak tanggal 15 April hingga 29 April besok. Dimana, pendaftarannya bisa diakses melalui website MTsN 2 kendari, www.mtsn2kdi.sch.id.

[artikel number=3 tag=”agama,kendari”]

Format pengumuman hasil test, kata dia, akan dilakukan secara transparan dengan menampilkan nilai hasil seleksi. Mengingat jumlah siswa yang bakal diterima sebanyak 220 siswa, dengan instrumen seleksi diukur dari akumulasi nilai raport, pengetahuan umum dan nilai praktek sholat dan mengaji.

“Seleksi PPDB ini akan lebih selektif dan transparan. Dimana, tidak hanya sekedar menampilkan hasil akhir, tapi seluruh nilai akan ditampilkan pada saat pengumuman,” katanya.

Selain itu, pengumuman PPDB dibuat setransparan mungkin, bersih dan dapat dipertanggungjawabkan. Pasalnya, setiap tahunnya antusias siswa yang mendaftar di MTsN 2 Kendari sangat besar, padahal yang diterima hanya sekira 220 siswa saja.

“MTsN 2 Kendari ini merupakan salah satu sekolah yang banyak diminati, maka untuk pengumuman PPDB ini nantinya kami buat setransparan mungkin, serta bersih dan dapat dipertanggungjawabkan,” lanjutnya.

Reporter: Fitrah Nugraha
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button