kesbangpol sultra
Metro Kendari

Konstruksi RS Jantung Sultra Ditergetkan Rampung Sebelum Masa Jabatan Ali Mazi Berakhir

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pengerjaan konstruksi rumah sakit (RS) Jantung dan Pembuluh Darah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) terus berjalan.

Kepala Dinas (Kadis) Cipta Karya Bina Konstruksi dan Tata Ruang, Pahri Yamsul mengatakan, saat ini sudah dalam proses pengerjaan tahap II.

Pahri Yamsul menyebutkan untuk tahap II ini, pembangunan RS Jantung dan Pembuluh Darah yang disebut sebagai RS Jantung pertama di Indonesia Timur, telah berjalan 20 persen.

Sementara pengerjaan ditargetkan selama 18 bulan dengan target fisik 12 lantai dari 17 lantai secara keseluruhan.

“Kita targetkan rampung Oktober 2022 mendatang, Insyaallah sebelum masa akhir jabatan Pak Gubernur,” ujar dia, Senin (16/8/2021).

Untuk anggaran pengerjaan tahap II ini, lanjut Pahri Yamsul, menelan anggaran senilai Rp325 miliar.

Anggaran ini kata dia, bersumber dari dana pinjaman ke PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI).

“Pengerjaan terus dilakukan untuk mencapai target, walaupun faktor cuaca menjadi kendala,” ujarnya.

Sebagai informasi, pengerjaan konstruksi tahap I telah rampung 100 persen dengan empat lantai. Adapun anggaran yang dihabiskan senilai Rp95 miliar. (bds*)

Reporter: Sunarto
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024