KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Bakal kembali mencalonkan diri di DPR RI, politisi senior Golkar, Ridwan Bae mengungkapkan, dirinya tidak memiliki persiapan khusus. Anggota DPR RI periode 2014-2019 ini memilih menyerahkan langsung kepada masyarakat Sultra.
“Kalau masyarakat Sultra nilai saya bermanfaat, mohon perhatian mereka untuk bisa diberi kesempatan kembali bagi saya,” kata Ridwan Bae kepada Detiksultra.com.
Selaku Anggota Komisi V DPR RI, ia mengaku masih banyak yang harus diperjuangkan untuk Sultra, terutama di Wakatobi. Selain itu, yang selalu menjadi usulannya di DPR RI adalah persoalan pembangunan kereta api Trans Sulawesi, yang belum terpikirkan sampai ke Sultra. Ia akan mencoba sebisa mungkin agar hal ini dapat terealisasi.
“Saya akan mencoba bagaimana supaya bisa sampai ke Sultra. Saya juga mencoba menghubungkan daratan Muna dan daratan Buton,” terangnya.
Daratan Muna dan daratan Buton sendiri sudah dilakukan pengecekkan untuk dibangunkan jembatan penghubung. Hal itu dinilai memungkinkan oleh tim peninjau.
Reporter: Yusuf Maronta
Editor: Ann