Nilai Investasi di Sultra Tahun 2018 Capai Rp8,42 Triliun
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pencapaian Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) dalam realisasi investasi di tahun 2018 ini sudah mencapai Rp 8,42 Triliun dari total target sebesar Rp15,88 Triliun.
Hal tersebut diungkapkan Gubernur Sultra, Ali Mazi, saat mengikuti Seminar Nasional di Gedung Auditorium Universitas Halu Oleo (UHO), Selasa (6/11/2018).
Menurutnya, realisasi investasi ini bersumber dari beberapa sektor, diantaranya adalah sektor pertambangan dan industri pengolahan, pertanian, perkebunan dan perikanan, energi dan kelistrikan, perumahan dan konstruksi, serta sektor perdagangan dan jasa lainnya.
BACA JUGA:
> Diteriaki Penculik, Satpol PP di Kendari Dikeroyok Massa
> Dinilai Ilegal, Mahasiswa Desak PT Adhi Kartiko Pratama Dihentikan
> Cara Mudah Adukan Pelayanan Publik Lewat E-Humas
> Minimnya Peserta Tes Cat CPNS Yang Lulus, Bagaimana Solusinya?
“Target investasi tahun 2018 ini dimungkinkan dapat tercapai, dengan menciptakan iklim investasi yang nyaman serta promosi yang gencar dilakukan, serta prosedur yang cepat dan tidak berbelit-belit,” katanya.
Selain itu, Ali Mazi, menambahkan, berdasarkan data Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP) Provinsi Sultra mencatat, bahwa target investasi di Sultra pada tahun 2016 sebesar Rp8 triliun namun, terealisasi sebesar Rp7,48 triliun, tahun 2017, dari target Rp10 triliun, terealisasi Rp13,70 triliun.
“Pencapaian investasi di 2 tahun terakhir ini menunjukkan sangat baik, maka tahun ini juga akan dapat dicapai, apalagi Sultra memiliki potensi sumber daya alam yang melimpah dan tersebar disetiap kabupaten/kotanya,” tambahnya.
Reporter: Fitrah Nugraha
Editor: Sumarlin