Sultra Raya

Tahap Dua Vaksinasi Covid-19, Pemkot Kendari Fokuskan pada Pelayan Publik

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pemerintah Kota Kendari telah menyiapkan sekitar 8.000-an dosis vaksin Covid-19 untuk vaksinasi tahap kedua. Pelayan publik menjadi prioritas kali ini.

“Kita masih koordinasikan, kira-kira siapa yg akan diprioritaskan, tapi yang jelas untuk gelombang kedua kita prioritaskan bagi pelayan publik, baik itu petugas di bandara, pelabuhan, stasiun, terminal, perbankan, PLN, dan perusahaan daerah air minum, serta petugas lain yang terlibat secara langsung memberikan pelayanan kepada masyarakat,” jelas Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir di Kendari, Kamis (25/2/2021).

Selain petugas pelayanan publik, orang nomor satu di Kota Kendari ini juga akan memfokuskan pada para guru yang masuk 20 persen prioritas dalam pemberian vaksin Covid-19.

Katanya, berdasarkan laporan, saat ini sudah ada puluhan warga Kendari ada yang mulai bermohon untuk bisa mendapatkan vaksinasi.

“Alhamdulillah untuk masyarakat umum sudah banyak yang permintaan yang ingin mendapatkan vaksinasi baik secara kelompok maupun individu,” pungkasnya.

Sementara cakupan pemberian vaksinasi Covid-19 pada tahab pertama untuk suntikan pertama sudah memasuki 94 persen dan suntikan kedua masuk kisaran 60 persen.

Reporter: Sesra
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button