HukumKonawe Selatan

Peringati Hari Ibu, Bupati Konsel Nobatkan Istrinya sebagai Bunda PAUD

Dengarkan

ANDOOLO, DETIKSULTRA.COM – Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), memperingati Hari Ibu ke-89, dengan mengusung tema “Perempuan Berdaya Indonesia Jaya”. Kegiatan yang dilaksanakan di pendopo Rujab Bupati Konsel (23/12/17) ini, dihadiri para istri pejabat SKPD, camat, lurah dan desa se-Konsel.
Dalam kesempatan ini, Bupati Konsel Surunuddin Dangga menobatkan istrinya Nurlin Surunuddin sebagai Bunda Paud Konsel, yang akan memimpin pengurus Paud. Mulai dari tingkat desa, kelurahan, hingga kecamatan se-Konsel.
Dalam sambutannya, Surunuddin Dangga mengungkapkan, Bunda Paud yang baru dilantik agar segera melakukan pengangkatan pengurus di wilayah kerja masing-masing. Karena keberadaan Paud sangat penting dan strategis dalam membina tumbuh kembang anak secara optimal, untuk generasi pelanjut bangsa yang berakhlak mulia.
“Saat ini Lembaga Paud Tahun 2017 di Konsel  berjumlah 296 TK/KB/SPS/TPQ. Sementara itu, jumlah peserta didik juga mengalami peningkatan lebih menjadi 3.968 anak didik, dari tahun 2016 yang hanya 2.000 anak didik. Tentu saja ini merupakan tantangan sekaligus peluang bagi kita memberikan pendidikan yang terbaik bagi mereka,  dan untuk Lembaga Paud akan dinilai yang terbaik pelayanannya dan diberikan reward,” tutupnya.
Di tempat yang sama, Nurlin Surunuddin yang baru dinobatkan mengatakan, Bunda Paud merupakan tokoh sentral yang diperlukan di setiap wilayah. Mulai dari pusat hingga di desa, untuk menjadi motivator dalam pembangunan SDM sejak usia dini di masing-masing. Meningkatkan keterampilan dan pengetahuan tenaga pendidik dan pengelola Paud, agar lebih profesional dan berkualitas dalam mendampingi anak didik belajar sambil bermain.
“Menyadari sebagai Bunda Paud yang membawa tanggung jawab besar bagi kemajuan dunia Paud di Konsel, dengan ini saya berharap kepada Bunda Paud kecamatan, kelurahan, desa dan orang tua agar ikut aktif dan mempunyai kepedulian yang besar pada Paud. Terutama yang berkenaan dengan kesehatan, gizi, perlindungan, perawatan dan pengasuhan anak,” tegasnya.
Reporter: Fadli Aksar
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button