HukumKolaka

Tuntut Kompensasi, Warga Demo PT CNI di Kolaka

Dengarkan

KOLAKA, DETIKSULTRA.COM – Ratusan warga Donggala, Kecamatan Wolo, Kabupaten Kolaka, mendatangi kantor PT Ceria Nugraha Indotama (CNI), yang berada di Desa Samaenre, Kecamatan Wolo, Senin (12/3/2018). Warga menuntut aktivitas pertambangan dihentikan, sebelum perusahaan membayarkan uang dampak aktivitas tambang.
Anhar, pihak dari Lembaga Bantuan Hukum mengatakan, kedatangan warga kali ini merupakan bentuk kecaman warga terhadap aktivitas pertambangan di sekitar Desa Donggala.
“Desa ini merupakan salah satu desa yang masuk dalam wilayah terdampak aktivitas tambang. Namun karena tidak masuk dalam area konsesi pertambangan, sehingga PT CNI tidak memasukkan Desa Donggala sebagai desa yang menerima dana kompensasi,” ungkap Anhar.
Padahal, lanjut Anhar, sejumlah warga mengakui adanya aktivitas pertambangan di sekitar desa ini. Pendapatan warga sebagai nelayan dan petani kini kian menurun. Karena area tempat mencari ikan sudah dicemari oleh tanah dan sedimen lumpur dari aktivitas tambang.
Sementara itu, Manager Eksternal Departement PT CNI, Muh Ilham mengatakan, tuntutan warga belum bisa dipenuhi karena hal ini tidak termasuk dalam area konsesi izin pertambangan.
“Jika warga masih menginginkan tuntutannya, pihak perusahaan meminta warga menempuh jalur hukum,” ujar Muh Ilham.
Reporter: Fadli Aksar
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button