Politik

Maju Pilwali Kendari, Sitya Giona Nur Alam Paparkan Tiga Program Unggulan

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ketua Garnita Malahayati Nasdem Sultra, Sitya Giona Nur Alam, bakal maju dalam kontestasi politik di Pilwali Kendari 2024-2029 mendatang. Kendati banyak figur yang akan mencalonkan diri dalam pemilihan Wali Kota Kendari, hal itu tidak menyurutkan niatnya untuk bertarung dalam pesta demokrasi tersebut.

Ia menyakini dengan berbagai program yang ditawarkan kepada masyarakat, kedepannya ia akan meraih suara terbanyak di Kota Bertaqwa tersebut. Putri Mantan Gubernur Sultra itu pun terus menyosialisasikan program-program yang akan dilakukan apabila ia terpilih nantinya.

“Jika saya terpilih nantinya jadi Wali Kota maka ada beberapa poin dari program yang akan dilaksanakan yaitu meningkatkan kesejahteraan, birokrasi dan pembangunan ekonomi,” katanya dalam silaturahmi dan sosialisasi kepada masyarakat di Mandonga, Rabu (2/8/2023).

Pemaparan pertama terkait dengan kesejahteraan yakni pelayanan air bersih, yang akan ditangani mulai hulu ke hilirnya karena sumbernya adalah dari ketersediaan airnya. Ia juga menawarkan kepada masyarakat Kota Kendari terkait dengan subsidi penggunaan listrik khusus 450 Kwh hingga 900 Kwh.

Di bidang pendidikan juga akan menjadi fokusnya. Dimana ia akan meningkatkan mutu pendidikan baik guru maupun siswa serta memperbaiki sarana dan prasarana sekolah.

“Lebih utama adalah kualitas pendidiknya atau gurunya sehingga tidak ada lagi sekolah unggulan, semua nantinya akan sama,” terangnya.

Di bidang kesehatan juga akan dimaksimalkan dengan meningkatkan pelayanan Puskesmas hingga RSUD Kota Kendari.

Selain itu, dengan perkembangan teknologi saat ini memungkinkan kepala daerah harus hadir di tengah masyarakatnya baik fisik maupun nonfisik dalam aduan pelayanan publik.

“Hal ini penting karena pemimpin yang baik adalah mengedepankan urusan ataupun kepentingan masyarakatnya diatas kepentingan pribadinya,” ucapnya.

Sementara itu, program kedua yakni terkait dengan birokrasi, dimana ia bakal memudahkan perizinan dan mengoptimalkan layanan publik untuk memenuhi segala kebutuhan masyarakat.

Infrastruktur jalan juga menjadi sangat penting, sehingga kedepannya akan dilakukan perbaikan secara menyeluruh hingga sampai ke lorong jalan. Program terakhir yaitu pembangunan ekonomi yakni dengan memberikan bantuan kepada UMKM baik dari segi permodalan maupun pendampingan atau pelatihan sesuai minat dan bakatnya.

“Dan jika saya terpilih nantinya honor RT/RW akan saya naikkan sesuai dengan UMR Kota Kendari,” pungkasnya. (bds)

 

Reporter: Muh Ridwan Kadir
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button