Tak Lolos Verifikasi Berkas, Erwin Gayus Protes SC KNPI Sultra
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Salah satu bakal calon (balon) Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Tenggara (Sultra), Erwin Gayus memprotes keputusan steering committee (SC) yang hanya meloloskan satu balon Ketua KNPI Sultra.
Penetapan Alvin Akawijaya Putra, yang juga putra Gubernur Sultra Ali Mazi, sebagai satu-satunya balon yang memenuhi syarat Ketua KNPI Sultra menjadi pertanyaan besar baginya. Ia menduga ada kecurangan dalam penetapan tersebut.
Erwin menjelaskan, dalam pengumuman panitia melalui beberapa media yang menyebut jika putra Gubernur Sultra yakni Alvin Aka Wijaya Putra merupakan salah satu calon yang diloloskan dalam verifikasi berkas.
“Sampai saat ini, saya masih memposisikan diri sebagai salah satu bakal calon ketua KNPI Sultra. Kendati ada beberapa media memberitakan terkait saya tidak lolos verifikasi berkas, SC harus mampu mempertanggungjawabkan itu,” ungkap Erwin saat konferensi pers, Sabtu (29/5/2021).
Ia sangat menyesalkan keputusan SC yang menggugurkan dirinya.
“Sebelumnya, saya telah mendaftar ke panitia pada Kamis malam (27/5) dengan memenuhi seluruh persyaratan yang diminta oleh panitia. Bahkan sampai dengan waktu berakhirnya pendaftaran, belum juga ada kabar mengenai tidak lengkapnya berkas saya,” ungkap Erwin.
Ia juga mengatakan, tak ada konfirmasi SC mengenai berkas yang tidak lengkap akibat ditariknya rekomendasi dan tak ada juga laporan yang mengatakan jika rekomendasi tersebut belum ditarik.
“SC tidak memberikan konfirmasi sampai pukul 12.00 Wita atau berakhirnya penerimaan berkas bakal calon mengenai saya tidak lengkap berkas karena dua DPD II KNPI telah menarik rekomendasinya,” jelasnya.
Ia meminta pihak SC agar mempertanggungjawabkan keputusan mereka tersebut.
Hingga berita ini diterbitkan, pihak SC belum memberikan jawaban mengenai dugaan adanya kecurangan tersebut.
Sebelumnya, Anggota SC, La Ode Hidayat menuturkan, dari verifikasi berkas itu, pihaknya meloloskan Alvin Aka Wijaya Putra yang tak lain adalah putra Gubernur Sultra, Ali Mazi.
Alvin lolos verifikasi berkas karena berkas yang ia setor ke panitia dianggap lengkap oleh SC Musda KNPI.
Sementara Erwin Gayus berkasnya dibatalkan akibat ada dua DPD II yang menarik dukungan dan rekomendasi. (bds*)
Reporter : Erik Lerihardika
Editor : J. Saki