Metro KendariPendidikan

SMPN 10 Kendari Siap Uji Coba UNBK

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Dalam waktu dekat ini, sekolah-sekolah setingkat SMP akan melaksanakan uji coba Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Salah satunya SMPN 10 Kendari.
Menurut Kepala SMPN 10 Kendari, Ruslan, S.Pd, sekolahnya sudah siap melaksanakan uji coba UNBK tanggal 14 Februari mendatang.
“Kesiapan .dari segi peralatan yang kami punya selain sumbangan dari orang tua siswa, sudah mulai kami rakit untuk persiapan simulasi nanti. Semua komputer sudah dikonekkan dengan jaringan internet, jadi sudah siap dipakai,” ucap Ruslan sambil menunjukkan komputer bantuan dari pemerintah kepada Detiksultra.
Ruslan menambahkan, sekolahnya masih kekurangan komputer kurang lebih 29 unit, dari 50 unit komputer yang sudah ada saat ini.
“Orang tua siswa belum ada yang menyetor komputer yang rencananya akan kami pinjam sementara, untuk mencukupkan komputer yang sudah ada. Tapi kemungkinan hari H nanti sudah ada. Tambahan komputer kami butuhkan untuk mengisi ruangan UNBK yang satunya lagi. Karena kami butuh dua ruangan untuk 226 siswa peserta ujian,” kata Ruslan.
Selain komputer yang masih kurang, pihak sekolah juga masih kekurangan kabel Lan dan swif. Hal ini karena belum terkumpulnya semua dana sukarela dari orang tua siswa yang akan digunakan untuk membeli peralatan yang masih kurang tersebut.
“Kami sudah membeli swif dua buah dari sumbangan orang tua siswa yang harganya 3 jutaan, dan kami masih butuh dua buah lagi. Karena setiap ruangan masing-masing membutuhkan dua swif,” beber Ruslan.
Meskipun peralatan ujian belum sepenuhnya lengkap, namun Ruslan yakin sekolahnya siap melaksanakan uji coba UNBK 14 Februari mendatang.
Reporter: Sunarto
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button