Pelaksanaan Musprov KADIN Sultra ke VII Terbaik se – Indonesia
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Wakil Ketua Umum (Ketum) Kamar Dagang dan Industri (KADIN) kawasan Indonesia Timur, Andi Lukman menilai pelaksanaan Musprov ke VII KADIN Sulawesi Tenggara (Sultra).
Menurut dia, dari 12 provinsi di Indonesia yang menggelar hajatan lima tahunan ini, pelaksanaan Musprov ke VII KADIN Sultra menjadi yang terbaik.
Olehnya itu, ia mengajak seluruh pihak untuk menyukseskan Musprov tersebut, sehingga ajang silahturahmi yang telah dibangun tetap terjaga dengan baik.
“Mari kita sukseskan Musprov KADIN, ayo bertanding untuk bersanding,” ujar usai mengandiri pembukaan Musprov ke VII KADIN Sultra, Selasa (12/1/2021).
Sementara itu, Wakil Gubernur Sultra, Lukman yang sekaligus membuka pelaksanaan Musprov KADIN Sultra ini menghaturkan permohonan maaf atas ketidaksediaan Gubernur Sultra, Ali Mazi untuk menghadiri kegiatan yang dimaksud.
Iapun berharap, siapaun yang terpilih dalam pemilihan ketua umum (Ketum) KADIN Sultra periode 2021-2026, dapat bersinergi dengan pemerintah baik provinsi maupun kabupaten/kota.
“Siapapun ketua terpilih nantinya, diharapkan dapat memberikan sumbangi pemikiran untuk kemajuan daerah tercinta kita (Sultra),” ungkap Lukman.
Untuk diketahui, sampai saat ini proses pemilihan calon Ketum KADIN Sultra masih berlangsung.
Reporter: Sunarto
Editor: Via