Salimin: Tudingan Plagiat Bukan Politisasi
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Kasus dugaan plagiat yang dilakukan Rektor Universitas Halu Oleo (UHO) masih menjadi misteri. Pasalnya, Kepala Biro Hubungan Masyarakat (Humas) UHO, La ode Hamdan mengungkapkan bahwa tudingan plagiat kepada Rektor UHO hanyalah sebuah trik dari beberapa pihak yang ingin menjatuhkan Rektor Zamrun. Hal ini kata dia, sangat politis.
Kemudian ia juga mengungkapkan, jika benar rektor melakukan plagiat, mengapa Kementerian Riset Teknologi dan Pendidkan Tinggi (Kemenristek Dikti) tetap melantik Zamrun sebagai Rektor UHO. Kata dia, rektor optimis masalah ini sudah selesai.
Di lain sisi, Salimin yang mewakili 30 guru besar UHO sebagai pakar hukum membantah hal ini. Dengan nada keras ia mengungkapkan, mereka mengungkit hal ini bukan politisasi tapi karena memang rektor terbukti melakukan plagiat.
“Dia tidak pernah belajar tentang politik. Humas UHO itu tau apa tentang politik. Ini realitas empiris, nyata plagiat. Jangan dia bilang politik kalau dia tidak tau, coba dia datang ke kementrian,” tegas dosen Pendidikan Kewarganegaraan ini.
Tambahnya, mereka sudah melihat langsung di kementerian. Dia menuding Humas UHO tidak mengerti hukum, dan meminta masyarakat untuk tidak mempercayai apa yang dia katakan.
Ia juga mengungkapkan bahwa Menristek Dikti tetap melantik Zamrun kala itu karena ada faktor lain.
“Zamrun tetap dilantik karena ada udang di balik batu”, tandasnya.
Reporter: Yusuf Maronta
Editor: Rani