kesbangpol sultra
BaubauButonHeadlinePolitik

Pj Wali Kota Baubau: NUSA Pemimpin yang Menginsipirasi

Dengarkan

BAUBAU, DETIKSULTRA.COM – Kepemimpinan Nur Alam-Saleh Lasata (NUSA) sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) selama dua periode atau satu dasawarsa telah berakhir tepat pada tanggal 18 Februari 2018. Meskipun kepemimpinan keduanya telah berakhir, tentu saja tetap meninggalkan kesan tersendiri bagi orang-orang yang pernah dipimpinnya.
Pj Wali Kota Baubau, Hado Hasina mengungkapkan bahwa sosok NUSA merupakan sosok pemimpin yang sangat menginsipirasi, dimana sosok ini jarang ditemukan pada pemimpin lainnya.
“NUSA ini merupakan pemimpin yang sangat menginspirasi, pasangan ini tidak hanya menjabat saja tetapi layak dikatakan sebagai pemimpin. Saya katakan demikian karena jelas perbedaannya antara menjabat dan memimpin. NUSA merupakan pasangan yang dapat memimpin dan tetap bersama selama sepuluh tahun, “katanya.
Diakuinya, jika Nur Alam yang selama ini didampingi oleh Saleh Lasata merupakan pasangan yang luar biasa, sosok anak muda yang didampingi dengan orang tua dan sama sekali tidak pernah ada cekcok diantara keduanya. “Pemimpin ini mampu menjaga kebersamannya hingga akhir masa jabatan,“ ujarnya.
Hal positif lainnya yang diambil dari sosok NUSA karena keduanya mampu menjadi pemimpin yang selalu adil, transparan dan akuntabel. Sehingga, pemerintahan yang dijalankan keduanya dapat dikatakan berhasil. Hado juga banyak belajar dari sosok NUSA dalam mengemban amanah yang sedang dijalankannya saat ini sebagai Pj Wali Kota Baubau.
“Saya juga banyak belajar dari keduanya tentang bagaimana memimpin bukan menjabat, karena kalau menjabat itu hanya menjalankan kekuasaan saja,” tukasnya.
Reporter: Ilmi
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024