Politik

Ketua DPD Nasdem Buteng Optimis Rebut Kursi Bupati

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Wakil Ketua DPRD Buton Tengah (Buteng), Suharman Landele, yakin partainya mampu merebut kursi Bupati dalam kontestasi politik mendatang.

Hal itu diungkapkannya saat ditemui di Kendari, Minggu (10/12/2023). Ia yang juga merupakan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Nasional Demokrat (Nasdem) di Buteng yakin bahwa partainya masih dalam posisi yang kuat.

“Hal itu tidak lepas dari track record di lapangan. Melihat kinerja para kader kami bisa mengasumsikan ada berapa kursi yang bisa kita dapatkan di legislatif. Sehingga kalau mencapai di atas 20 persen maka tidak menutup kemungkinan kita bisa mengusung satu pintu untuk posisi calon bupati,” ungkapnya.

Saat ini ia bersama partai Nasdem pun masih fokus dalam penguatan kader yang akan bertarung di kursi legislatif.

“Pokoknya kita target itu minimal lima kursi di DPRD Buteng dan maksimal itu tujuh kursi,” tandasnya lagi.

Sebelumnya Suharman juga sudah melakukan konsolidasi antar para kader untuk meninjau kembali sejauh mana gerakan yang dilakukan.

Di bawah kepemimpinannya, ia yakin akan mampu membawa Nasdem dalam posisi teratas dalam kontestasi politik nantinya. Tak tanggung-tanggung, kata dia hal ini sudah menjadi konsumsi publik di Buton Tengah.

Perihal ditanyai terkait dirinya yang juga berpotensi menjadi calon Bupati Buton Tengah, ia pun tak menafikan hal tersebut.

“Kalaupun saya direstui keluarga, masyarakat dan teman-teman, saya siap,” tandasnya.

Ditanyai perihal kesiapannya sebagai calon Bupati Buteng, tak lepas dari keinginannya membangun Buteng ke arah yang lebih baik.

Ada beberapa sektor yang kemudian ia lirik sebagai hal utama yang mesti di programkan kedepannya yakni sektor UMKM, Parekraf, kesehatan dan lingkungan.

“Hal ini yang kemudian harus kita fokuskan. Melihat juga kecenderungan masyarakat di Buton Tengah tak lepas dari empat sektor itu. Dengan kemajuan empat
sektor ini akan membawa Buton Tengah ke level berikutnya,” tandasnya. (bds)

Reporter: Geraldy Rakasiwi
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button