KOLTIM, DETIKSULTRA.COM – Bupati Koltim, H. Tony Herbiansyah mengingatkan kepada jajarannya, agar Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD), wajib dilaksanakan dengan benar.
Hal tersebut ditegaskan bupati, saat membuka Bimtek penyusunan LPPD Tahun 2020 Lingkup Pemda Koltim di Blitz Hotel Kendari, Jumat (21/2/2020).
“Penyusunan LPPD itu sendiri, menjadi hal yang sangat penting dilakukan. Karena itu merupakan rapor penilaian pemerintah pusat terhadap penyelenggaraan pemerintah di daerah,” ungkapnya.
BACA JUGA :
Untuk itu, guna memperoleh hasil yang maksimal, ia mengajak kepada semua pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), untuk saling bersinergi dan bekerja keras dan teliti, agar penyusun LPPD ini bisa melahirkan hasil yang maksimal.
Sementara itu, pemateri dalam kegiatan tersebut, Kepala Sub Direktorat Evaluasi Kinerja Wilayah II, Ir. Agustenno Siburian, M.Si, menekankan keseriusan dalam pembuatan LPPD
“Bimtek penyusunan LPPD ini akan dilaksanakan selama dua hari kedepan. Jadi harap diperhatikan dengan baik,” ucap Agustenno Siburian.
Reporter: M2
Editor: Qs