KonawePolitik

Warga Konawe Rayakan Kemenangan KSK-GTS

Dengarkan

KONAWE, DETIKSULTRA.COM – Rumah kediaman Kery Saiful Konggoasa (KSK), yang terletak di Kecamatan Pondidaha tampak ramai malam tadi, Rabu (27/6/2018). Ribuan warga memadati rumah Kery untuk merayakan kemenangan pasangan KSK-GTS, dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Konawe.
Meski belum ada info resmi dari KPUD Konawe, bermodalkan hasil hitung cepat oleh sejumlah lembaga survei yang memenangkan pasangan KSK-GTS, massa pendukung melakukan konvoi bersama paslon andalannya sejak sore, di beberapa tempat. Malam harinya Kery disambut ribuan warga di kediamannya​.
Ribuan warga secara bergantian berjabat tangan dengan KSK-GTS yang didampingi istri masing masing. Warga tampak menunjukkan berbagai ekspresi kebahagiaan menyambut kemenangan. Ada yang senang dengan berteriak, ada yang tertawa, bahkan ada beberapa pendukung wanita yang menangis bahagia menyambut kemenangan.
Salah satu pendukung bernama Yusran mengaku sangat senang dengan kemenangan KSK-GTS. Meskipun belum ada pengumuman resmi dari KPU.
“Saya mengikuti perkembangan pemilihan hari ini, saya sangat yakin KSK-GTS unggul jauh dari pasangan lainnya,” ujarnya.
Senada dengan itu, warga lainnya, Muhammad Andri optimis KSK-GTS akan membawa Konawe menjadi daerah yang lebih baik.
“Mereka pasangan terbaik, Konawe pasti makin maju di tangan mereka,” tutupnya.
Reporter: Iwal Taniapa
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button