Kolaka Utara

Adik Bupati Konut, Jabat Ketua Sementara DPRD

Dengarkan

KONAWE UTARA, DETIKSULTRA.COM – Sebanyak 20 anggota DPRD Konawe Utara dilantik hari ini. Ketua DPRD sementara Kabupaten Konawe Utara, dijabat oleh Ikbar, SH yang tak lain adik Bupati Konawe Utara, Ruksamin.

Posisi Ikbar sebagai Ketua DPRD Sementara, dibacakan langsung oleh Sekretaris DPRD Konawe Utara, Sairham.

Ikbar ditunjuk menjadi Ketua DPRD sementara, berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 tahun 2019 dimana partai Bulan Bintang (PBB) meraih kursi terbanyak di parlemen Konut.

“Berdasarkan Undang-Udang bahwa DPRD yang belum terbentuk, dipimpin oleh pimpinan sementara. Diambil dari partai berbeda masing-masing Ketua dan Wakil Ketua. Yang memiliki suara terbanyak pertama dan suara terbanyak kedua,” ucapnya, Senin (2/9/2019).

Ikbar ditunjuk sebagai ketua sementara. Dia juga, merupakan peraih suara terbanyak dari Partai Bulan Bintang (PBB). Sementara Indra Supriadi Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) menjabat Wakil Ketua.

Ikbar memberikan apresiasi kepada masyarakat, yang turut menjaga stabilitas pada Pemilu 2019.

Politisi PBB tersebut, juga mengutarakan empatinya terhadap bencana banjir yang melanda masyarakat Konawe Utara.

“Semoga kesediahan dan airmata duka diganti oleh allah, senyuman kebahagiaan di masa-masa mendatang. Jika kami boleh mengajukan kehendak pertama kepada Pemerintah, kami memohon kepada Pemda untuk menuntaskan rehabilitasi bagi korban yang terdampak banjir,” ungkapnya.

Reporter: Muhammad Israjab
Editor: Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button