kesbangpol sultra   kesbangpol sultra
Buton Tengah

Tradisi Foma-foma’a, Warga Desa Baruta Lestari Silaturahmi, Tersedia 96 Talang Makanan

Dengarkan

BUTON TENGAH, DETIKSULTRA.COM – Masyarakat Desa Baruta Lestari, Buton Tengah (Buteng), menggelar tradisi Foma-foma’a atau halal bi halal.

Foma-foma’a merupakan acara tahunan masyarakat Desa Baruta Lestari yang digelar pasca lebaran Idulfitri. Acara tersebut turut dihadiri tokoh masyarakat Buteng.

Terpantau, Bupati Buton Tengah, H Samahudin, Anggota DPRD Provinsi H Rasyid Syawal, mantan Kakanwil Kementerian Agama Sultra, Abdul Kadir, anggota DPRD Kabupaten Buton Tengah, pejabat OPD Buton Tengah, Camat Sangia Wambulu, Anggota Polres Baubau dan Kapolsek Sangia Wambulu.

Acara Foma-foma’a menjadi ajang silaturahmi warga Baruta Lestari, untuk menguatkan silaturahmi, sekaligus momen berkumpulnya warga Buteng yang selama ini berada di luar daerah.

Eksistensi Foma-foma’a juga dijadikan sebagai solidaritas membangun kebersamaan, gotong-royong, dan peningkatan kinerja bersama.

Kepala Desa Baruta Lestari, H Zariun menyatakan bangga 2arga Buteng luar daerah bisa pulang kampung dan menghadiri acara tradisi lebaran ini.

“Bagi kami warga Baruta Lestari, Foma-foma’a merupakan momen yang sangat penting untuk bersatu, dimana warga yang berada di luar daerah bisa pulang kampung demi acara ini,” katanya, Minggu (8/5/2022).

“Untuk acara Foma-foma’a tahun ini, bersyukur terlaksana kegiatanya di tempatkan di gedung, karena dua tahun terakhir pengadaannya warga menyiapkan talang di rumah masing-masing karena pandemi,” sambungnya.

Selain ajang silaturahmi, tradisi Foma-foma’a momen kepedulian sosial dengan memberi makan kepada warga yang kurang mampu atau fakir miskin.

Untuk diketahui, makanan yang disediakan di acara Foma-foma’a sebanyak 96 talang, yang dihidangkan untuk para tamu undangan.

Reporter: M9
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button