Politik

Tony Herbiasnyah Tumbang, DPP Nasdem: Menang Kalah Soal Biasa

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ketua DPW Partai Nasdem Sulawesi Tenggara (Sultra), Tony Herbiasnyah tumbang pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kolaka Timur (Koltim) 2020.

Kekalahan Bupati Koltim periode 2016 – 2021 ini, mencatatkan Partai Nasdem hanya mampu meraih lima kemenangan, dari tujuh pasangan calon yang diusung partai besutan Surya Paloh di Sultra.

Menyikapi itu, Ketua DPP Bidang Hubungan Legislatif Partai Nasdem, Atang Irawan mengatakan kekalahan dua calon usunganya, termaksud Paslon Rajiun – La Pili (Muna), merupakan sesuatu yang biasa dalam dunia politik.

“Soal Ketua DPW, menang kalah ini soal biasa,” tuturnya, saat ia berkunjung di Kendari, Jumat (18/12/2020).

Terlepas dari dua kekalahan Partai Nasdem di Sultra, lanjut Atang Irawan menyebutkan bahwa memang dari awal proyeksinya lima kemenangan.

Olehnya itu, ia mengucapkan banyak terima kasih kepada Paslon dan kader yang bergerak bersama secara all out untuk memenangkan Pilkada 2020 di masing-masing kabupaten.

“Kita harus berbesar hati di daerah yang belum meraih kemenangan, ini jadi catatan penting, menanggapi secara profesional dan bijak, dan tentunya kami mengapresiasi seluruh kinerja kader, dan masyarakat yang mendukung Nasdem,” tukasnya.

Untuk diketahui, usuangan Partai Nasdem yang memengkan Pilkada 2020 yakni, Surunuddin Dangga – Rasyid (Konawe Selatan), Ruksamin – Abu Haera (Konawe Utara).

Lalu, Haliana – Ilmiati Daud (Wakatobi), Ridwan Zakariah – Ahali (Buton Utara), dan Amrullah – Andi Muhammad Lufti (Konawe Kepulauan).

Reporter: Sunarto
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button