Metro Kendari

Wali Kota Siska Bakal Adakan Retret di Lingkup Pemkot Kendari

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran yang didampingi Wakil Wali Kota Kendari, Sudirman menyampaikan akan melaksanakan retret bagi OPD termasuk camat dan lurah lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari. Hal itu bertujuan untuk menyamakan visi dan misi dalam membangun daerah lebih baik lagi ke depan, khususnya Kota Kendari sebagai Ibu Kota Sulawesi Tenggara (Sultra).

Siska Karina Imran menuturkan, banyak pengalaman dan pelajaran yang ia ambil dari kegiatan retret yang dilakukan di Magelang, Jawa Tengah. Seperti penyatuan visi dan misi antara pimpinan negara dan kepala daerah.

“Hal itu pula yang menjadi motivasi saya untuk mengadakan retret di lingkup Pemkot Kendari, tidak lain ialah melakukan menyatukan visi dan misi dalam membangun Kendari ke arah yang lebih baik,” ungkapnya di acara penyambutan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari di Ruang Samaturu, Balai Kota Kendari, Sabtu (01/03/2025).

Retret juga penting dilakukan, mengingat belum lama ini telah dilaksanakan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, sehingga dirasa perlu untuk menyatukan kembali rasa kebersamaan pasca Pilkada. Intinya semua harus bekerja untuk rakyat.

“Jadi tidak ada lagi 01, 02, 03 dan seterusnya. Sekarang mari kita bersama-sama membenahi Kota Kendari dengan satu tujuan,” tuturnya.

Tidak sampai disitu, pada acara penyambutan yang dihadiri Wakil Ketua DPRD Kendari, Riski Brilian Pagala dan anggota DPRD Kendari lainnya, Siska juga membagikan pengalamannya selama mengikuti retret. Siska mengungkapkan, apa yang menjadi pelajaran selama retret itu, akan diimplementasikan selama kepemimpinannya bersama Sudirman sebagai Wakil Wali Kota Kendari.

“Mengikuti retret adalah pengalaman yang luar biasa dan tidak bisa saya lupakan. Apalagi materi diberikan langsung oleh para menteri dan juga yang utama ialah materi dari Presiden, Prabowo,” ungkap Siska.

Sebagai informasi, pasca dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, untuk pertama kalinya, di acara tersebut Siska-Sudirman melakukan tatap muka dengan Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari serta camat, lurah dan kepala sekolah se-Kota Kendari. (bds)

Reporter: Septiana Syam
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button