Metro Kendari

Transformasi PDAM Kendari, Pj Wali Kota Berharap Kualitas Semakin Baik

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pengajuan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) terkait Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Anoa yang sebelumnya PDAM Kendari dalam hal transformasi organisasi telah mendapat persetujuan tujuh fraksi yang ada di DPRD Kendari.

“Transformasi organisasi dari PDAM menjadi Perumda berharap dengan perubahan ini, pengelolaan manajemen air bersih di Kendari bisa dilakukan secara profesional,” ungkap Pj Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu yang ditemui usai paripurna di Gedung DPRD Kendari, Sabtu (4/3/2023).

Sehingga lanjutnya, distribusi dan kualitas air bersih semakin baik. Dari sisi pelayanannya pun bisa lebih efektif, efisien, dan akuntabel. Diketahui bersama, saat ini pelayanan air bersih di masyarakat masih kurang maksimal.

Husain Machmud dari Fraksi Gerindra pun menyebut, banyak keluhan masyarakat terkait pelayanan air bersih. Seperti tidak mengalir atau tidak terdistribusi berhari-hari bahkan berminggu-minggu.

“Kami berharap hal tersebut segera teratasi, pengelolaan air bersih ini pun kami berharap dikelola oleh Sumber Daya Manusia (SDM) yang profesional dan sesuai di bidangnya,” terang dia. (bds)

 

Reporter: Septiana Syam
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button