KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60 tahun ) Sulawesi Tenggara, pemerintah kabupaten/kota memperkenalkan kuliner khas masing-masing daerah dalam lomba kuliner khas daerah yang dilaksanakan di Aula Bahteramas Kantor Gubernur Sultra (26/04/2024). Lomba ini berlangsung setelah proses upacara peringatan HUT Sultra selesai dilaksanakan, sehingga suasana meriah di lokasi lomba penuh sesak oleh berbagai pengunjung.
Masing-masing daerah menampilkan kuliner khas untuk disertakan pada lomba ini, berharap kulinernya bisa mendapatkan juara.
Dalam kesempatan tersebut, Pj Gubernur Sultra, Andap Budi Revianto, mengunjungi setiap meja hidangan yang disajikan tiap kabupaten kota sekaligus mencicipi makanan khas tersebut.
Andap pada setiap kunjungannya di meja yang tersaji makanan khas daerah nampak selalu menanyakan nama kuliner, bahan-bahan olahan serta proses pembuatannya.
“Lomba ini tentunya dapat mengangkat kearifan lokal Sultra melalui kuliner atau makanan khas daerah,” katanya.
Lanjutnya, tujuannya dengan adanya lomba ini yaitu untuk memperkenalkan makanan daerah seperti misalnya kasuami, kabuto, lapa-lapa, ikan parende dan lainnya.
Andap pun berharap makanan khas ini dapat dipromosikan dengan masif dan meluas, sehingga kedepannya bisa menjadi salah satu kekuatan ekonomi bagi masyarakat di Provinsi Sultra. (bds)
Reporter: Muh Ridwan Kadir
Editor: Wulan