kesbangpol sultra
Metro Kendari

Puncak Vaksinasi Massal yang Digelar Kadin-IMI Sultra, Pria Ini Dapat Hadiah Motor

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) dan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar vaksinasi massal berhadiah bagi masyarakat yang melakukan vaksin di Eks MTQ Kendari.

Pada puncak kegiatan vaksinasi tersebut diundi siapa saja yang mendapatkan hadiah antara lain, satu buah sepeda motor, satu buah televisi, satu buah kulkas dan banyak hadiah hiburan lainnya.

Seorang pemuda yang sudah melakukan vaksin Ical mengatakan, tidak menyangka bisa mendapatkan hadiah motor tersebut, padahal niatnya datang untuk vaksin.

“Saya tidak sangka bakal dapat motor ini, awal saya akan vaksin kemarin karena hujan dan kendala lainnya, sehingga hari ini baru bisa vaksin,” kata Ical di Eks MTQ, Kamis (10/2/2022).

Dia juga mengajak masyarakat untuk melakukan vaksin karena dengan vaksin dapat terhindar dari Covid-19.

“Ayo mi kita vaksin,” ajaknya.

Wakil Ketua Pengembangan dan Perencanaan Wilayah dan Tata Ruang Kadin Sultra, Sukrni mengatakan, kegiatan tersebut untuk mempercepat vaksinasi di masyarakat agar terhindar dari dampak Covid-19. Pada hari ini pihaknya menutup kegiatan tersebut.

“Sebenar dari 9 Februari kemarin bakal kita tutup acaranya, karena antusias masyarakat untuk vaksin sangat tinggi, sehingga baru hari ini kami menutup acaranya,” pungkasnya. (bds*)

 

Reporter: M5
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024