PPKM Mikro, Pembelajaran Tatap Muka di Kendari Ditunda
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Dengan adanya pemberlakukan pengetatan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro, rencana pembelajaran tatap muka (PTM) di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) ditunda sampai 20 Juli 2021 mendatang.
Rencananya PTM akan dimulai pada 12 Juli 2021. Namun dalam poin dua penerapan PPKM disebutkan kegiatan belajar mengajar dilakukan secara online.
Menyikapi hal itu, Kepala Dikmudora Kota Kendari, Makmur, mengatakan, penerapan PPKM mikro berdampak pada PTM semester satu tahun ajaran 2021-2022 yang akan digelar minggu depan.
Menurutnya, persiapan PTM sudah 95 persen, namun instruksi dari Kemendagri tetap harus diikuti.
“Tadi kami sudah rapat dengan kepala sekolah tingkat SD dan SMP terkait penerapan PPKM dan itu kami sudah putuskan, kita tunda pembelajaran tatap muka awal pelaksanaan semester satu untuk jenjang TK, SD dan SMP,” ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (7/7/2021).
Selain itu, setelah PPKM berakhir 20 Juli 2021 nanti, untuk PTM, kata Makmur, akan disesuaikan dengan situasi dan kondisi.
Untuk sementara pihaknya akan melaksanakan pembelajaran secara daring yang tentunya akan menerapkan protokol kesehatan.
“Kita akan mulai tanggal 12, sesuai dengan kalender akademik dan skenario guru-guru juga siap dengan pembelajaran secara daring,” ucapnya.
Bagi siswa-siswi yang terkendala kuota dan jaringan untuk pembelajaran secara daring, pihak sekolah telah menyiapkan alternatif yakni dengan guru keliling (guling).
Guling ditugaskan kepada guru-guru di setiap sekolah yang telah dibentuk masing-masing para kepala sekolah baik tingkat TK, SD dan SMP di Kota Kendari. (bds*)
Reporter: Sesra
Editor: J. Saki