Metro Kendari

Poasia Optimis Pertahankan Juara Umum

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Kecamatan Poasia optimis pertahankan juara umum yang telah diraihnya tiga tahun berturut-turut, dalam perhelatan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-25 tingkat Kota Kendari tahun 2019.

Hal tersebut diungkapkan camat Poasia, Yahya, usai mengikuti pawai taaruf di lapangan kpacara kantor Walikota Kendari, Rabu (13/2/2019).

“Persiapan kita sudah sangat matang untuk mengikuti STQ tahun ini. Kita sangat optimis bisa kembali meraih juara umum,” ujarnya.

[artikel number=3 tag=”stq,puskesmas” ]

Apalagi, lanjut Yahya, untuk mengikuti perhelatan tersebut, pihaknya didukung beberapa pondok pesantren.

Sementara, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Poasia Kamaluddin Amzak mengatakan, pihaknya optimis mampu mempertahankan juara umum.

“Apa lagi kita memiliki kelebihan yang bisa menopang kita untuk kembali meraih juara umum pada STQ tahun ini,” tandasnya.

Dari empat cabang yang diperlombakan pada STQ tahun ini, ia mengaku akan unggul pada lomba hafidz quran. Sebab, hafidz quran merupakan salah satu perlombaan yang diharapkan bisa meraih hasil yang maksimal.

Reporter : Ningsih
Editor : Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button