Metro Kendari

Pemkot Kendari Target Tanam Saham Rp100 Miliar ke Bank Sultra

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari menargetkan penanaman saham ke Bank Sultra sebesar Rp100 miliar.

Kebijakan tersebut bertujuan untuk menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Kendari.

Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir, mengungkapkan, keputusan Pemkot Kendari untuk menambahkan penyertaan saham di Bank Sultra karena telah menjadi komitmen bahwa pemerintah daerah harus memberikan dukungan yang maksimal pada bank daerah.

Hal ini setelah ada persetujuan dari DPRD Kota Kendari yang memberikan ruang pada Pemkot Kendari untuk menempatkan modal sampai Rp100 miliar penambahan penyertaan saham kepada Bank Sultra.

“Tapi ini bertahap, mudah-mudahan beberapa tahun ke depan bisa tercapai sehingga dapat meningkatkan PAD yang signifikan serta tidak hanya defidennya yang kita tempatkan namun akan ada penambahan dana lebih
sebagai modal Bank Sultra,” ujarnya saat mengikuti launching vaksinasi, Selasa (14/9/2021).

Selain itu, orang nomor satu di Kota Kendari menuturkan, meskipun di masa pandemi, namun masih ada sektor yang tumbuh di Kota Kendari, salah satunya dengan minat masyarakat untuk terus bergerak di dunia usaha yang kini mengalami peningkatan.

Olehnya itu, apabila PAD mengalami peningkatan sehingga Pemkot Kendari mensupport bahkan dividen dengan menempatkan dana lebih sebagai modal untuk Bank Sultra.

Sementara, Direktur Bank Sultra, Abdul Latif, mengungkapkan apresiasi dan terima kasih kepada Pemkot Kendari atas kepercayaan menetapkan pernyataan modal dengan plafon Rp100 miliar.

“Bagi kami ini adalah kabar baik sehingga ini menjadi tantangan kami untuk menjawab dengan meningkatkan kinerja yang lebih baik dari sebelumnya, maka kami mohon dukungan dari seluruh stakeholder dan masyarakat,” ungkapnya.

Katanya, saat ini posisi modal Bank Sultra telah berada pada level Rp1,3 triliun dengan posisi buku dua. Namun untuk bisa naik buku tiga, Bank Sultra harus mencukupi pada level Rp5 triliun.

Namun dengan adanya penambahan modal dari Pemkot Kendari, katanya bisa mendapatkan penambahan peringkat kinerja bangkit di level nasional. (bds*)

Reporter: Sesra
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button