Metro Kendari

Lantik 55 Orang PPK, Ketua KPU Kendari Minta Jaga Integritas Penyelenggara

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sebanyak 55 orang anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dari 11 kecamatan resmi dilantik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis (16/5/2024)

Pelantikan badan adhoc ini langsung dipimpin Ketua KPU Kota Kendari, Jumwal Saleh dan empat komisioner KPU lainnya, serta dihadiri anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Kendari.

“Kami berharap anggota PPK yang dilantik ini menjalankan tugasnya dengan baik karena pilkada ini sebenarnya pelaksanaanya kita lebih mandiri walaupun tidak terlepas dari arahan KPU RI tetapi secara pelaksanaannya sangat lokalitas,” ungkap Jumwal Saleh.

Selain itu, ia berpesan kepada seluruh anggota PPK untuk senantiasa menjaga marwah dan integritas penyelenggara, demi berlangsungnya Pilkada Serentak 27 November 2024 yang jujur dan adil.

Terpenting lagi, yang belum memiliki pengalaman sebagai anggota PPK agar meningkatkan kemampuan masing-masing di bidang penyelenggaraan pilkada, terutama yang berkaitan dengan peraturan perundang-undangan pilkada.

“Akhlak mencakup integritas sesuai dengan prinsip penyelenggaraan pemilu jujur adil dan netral,” tukasnya. (bds)

 

Reporter: Sunarto
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button