KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Usai melantik pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Majelis Perwakilan Mahasiswa (MPM) periode 2018/2019, Rektor Unsultra Andi Bahrun menyampaikan agar pengurus BEM dan MPM harus selalu berkarya.
“Seluruh pengurus terutama yang menjadi ketua BEM dan MPM harus mampu menjadi ketua yang bisa berkarya. Hal ini supaya kita bisa mengukir sejarah melalui karya kita selama menjabat,” terang Andi Bahrun usai pelantikan.
Dia juga mengajak BEM dan MPM untuk bahu membahu membangun Unsultra bersama dengan pimpinan kampus. BEM dan MPM adalah amanah bagi mereka untuk membuat kegiatan-kegiatan yang inovatif melalui rapat kerja.
Dia juga berharap mahasiswa tidak terlalu banyak berorasi di jalanan. Karena dia telah menyiapkan Rumah Aspirasi untuk mahasiswa berdiskusi. Demosntrasi yang ia harapkan adalah demonstrasi ilmiah dari mahasiswa.
“Harapan saya mahasiswa Unsultra menampilkan gerakan mahasiswa yang berasas nilai moral dan agama, serta sturuktural demi tercapainya suasana akademik yang kondusif,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua MPM Unsultra terpilih, Ririn Sukmawati mengungkapkan, menjabat sebagai pemimpin mengandung makna dan beban tersendiri. Karena itu ia berharap tetap mendapatkan arahan dari pimpinan Unsultra.
“Arahan sangat kami harapkan demi terwujudnya kampus Unsultra yang santun dan beretika, elok dan nyaman, kreatif dan inofatif, sejahtera dan harmonis, serta idaman dan berdaya saing,” ungkap mahasiswa semester 4 Jurusan Ilmu Politik ini.
Selurus dengan itu, Ketua BEM Unsultra, Arsan Arsyad, bertekad menjadikan Unsultra sebagai patron dan lembaga kemahasiswaan yang berdaya saing di Sultra.
“Demi terwujudnya semua itu, BEM akan membuat program kerja yang inovatif dan kreatif,” ujar Arsan yang merupakan mahasiswa semester 6 Fakultas Teknik.
Acara pelantikan ini diselenggarakan di ruang rapat rektorat Unsultra, Rabu (2/5/2018). Pengurus BEM yang dilantik sebanyak 78 dan MPM 19 orang.
Reporter: Yusuf Maronta
Editor: Rani