Metro KendariPolitik

Kecewa Diberi Nomor Urut Dua, Ikhsan Ismail Mundur dari Gerindra

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Iksan Ismail, Ketua DPC Gerindra Baubau, mundur dari daftar pencalegan DPRD Provinsi Sultra. Pasalnya, ia kecewa karena dalam daftar Caleg Gerindra Dapil 4 yang meliputi Kabupaten Buton, Wakatobi, Buton Tengah, Buton Selatan dan Kota Baubau, namanya berada di urutan kedua.
Mantan anggota DPRD Sultra itu mengaku kecewa karena awalnya, dalam usulan daftar urut Caleg ke DPP Gerindra, namanya berada di urutan pertama. Namun tiba-tiba berubah menjadi nomor urut dua setelah DPD Gerindra Sultra mengajukan ke KPU Sultra beberapa waktu lalu.
Karena itu, Ikhsan Ismail memilih mundur dari partai Gerindra dan menarik seluruh berkas pencalonannya dari KPU Sultra.
“Saya kecewa partai menempatkan saya di nomor urut dua. Padahal kesepakatan awal, nama saya berada di nomor urut satu,” ungkap Ikhsan Ismail, Kamis (26/7/2018).
Ikhsan mengaku sudah beberapa kali mengkomunikasikan hal itu ke DPD Gerindra namun tidak ditanggapi partai pimpinan Imran tersebut.
Ikhsan menyatakan, pada tahap perbaikan berkas ini, dirinya tetap akan maju sebagai Caleg dan memilih Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai ‘perahunya’.
“Saya akan bergabung ke PKB, tapi belum tahu nomor urut berapa di partai itu,” tutupnya.
Reporter: Dahlan
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button