Metro Kendari

Hari Peduli Sampah Nasional, Ali Mazi Ingatkan Kebersihan Dimulai dari Diri Kita

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN), Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi, mengingatkan bahwa kebersihan dimulai dari diri kita.

“Bulan Februari ini kita masih dalam suasana memperingati hari peduli sampah Nasional (HPSN) yang diperingati setiap 21 Februari. Mengingatkan kita terhadap bencana lingkungan yang bersumber dari sampah di tempat pembuangan akhir (TPA) Leuwi Gajah yang menelan korban jiwa dan materi, tentunya kita tidak ingin hal ini terulang lagi,” kata Ali Mazi.

Melihat kasus yang terjadi di Pantai Wakatobi,ditemukannya ikan paus mati yang terdampar, dan di dalam perut paus sepanjang 9,6 meter itu ditemukan sampah plastik yang jumlahnya cukup besar yakni sekitar 5,9 kg.

[artikel number=3 tag=”sampah,” ]

Ini mengundang perhatian termasuk putri Ali Mazi
“Anak saya menelpon dan katanya saya sebagai gubernur harus bertanggung jawab masalah sampah, ini artinya di Sulawesi Tenggara belum sepenuhnya peduli sampah,” katanya saat menghadiri peresmian gedung DLK, Selasa (26/2/2019).

“Kalau kita berbicara soal lingkungan itu sangat sederhana yaitu dimulai dari diri kita sendiri, lingkungan kita, jadi kalau diri kita saja tidak peduli terhadap lingkungan, bagaimana dengan orang lain,” katanya.

Ditambahkan, sebelum kita memanajemeni orang lain, lebih dulu kita memanajemeni diri kita sendiri. Jadi mulai saat ini kita harus sadar terhadap kebersihan lingkungan dan mengingatkan orang lain.

“Sebagai contoh yang sederhana, kalau kita ke suatu tempat dan melihat puntung rokok, kita pungut saja dan kita buang ke tempat sampah. Makanya di Sulawesi Tenggara perlu sediakan tong-tong sampah agar tidak ada lagi yang membuang sampah di sembarang tempat,” jelasnya.

Ali Mazi berharap dan menginstruksikan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menjaga kebersihan di sekitarnya, minimal di masing-masing ruangannya.

“Jadi bersihkan dulu lingkungan kita insya Allah masyarakat akan mengikuti kita,” tutupnya.

Reporter: M4
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button