Metro Kendari

Alhamdulillah, Jemaah Haji Tiba di Kota Kendari

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sebanyak 167 jemaah haji Kloter 23 tiba dengan selamat di Kota Kendari. Mereka tiba di Bandara Haluoleo menggunakan pesawat Sriwijaya sekitar pukul 11.30 Wita.

Dari total jemaah yang tiba, mereka didampingi tiga Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) dan ketua kloter, sementara Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) yang bersama mereka sebelumnya telah lebih dulu kembali ke tanah air karena mengajukan tanazul.

Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kementerian Agama Kota Kendari, Marwijid saat dihubungi melalui sambungan telepon mengatakan, jemaah sebelumnya berangkat dari bandara Kota Madinah menuju bandara Hasanuddin, Kota Makassar, Sulawesi Selatan dan tiba pukul 22:21 Wita, malam kemarin.

“Hari ini jemaah Kota Kendari alhamdulillah tiba dengan selamat,” tuturnya.

[artikel number=3 tag=”jemaah haji,kendari”]

Menyambut kepulangan jemaah, beberapa pihak Kemenag Kendari langsung menjemput jemaah di Bandara Hasanuddin Makassar untuk selanjutnya bersama-sama menuju Kota Kendari. Sementara itu untuk penyambutan di Bandara Haluoleo, Wali Kota Kendari, H Sulkarnain Kadir, hadir menjemput bersama yang lain.

Marwijid menjelaskan, seluruh jemaah Kota Kendari yang baru saja tiba seluruhnya dalam kondisi sehat.

Satu jam berselang, informasi dari Humas Kemenag Kota Kendari, Arman Tri Wahyuono melalui sambungan telepon mengatakan, untuk penerbangan (flight) kedua jemaah haji Kloter 23 diperkirakan tiba hari ini pada sore hari.

Reporter: Musdar
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button