650 PPPK Lingkup Pemprov Sultra Bakal Jalani Orientasi Mulai 20 November
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sebanyak 650 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) akan menjalani orientasi pegawai mulai 20 November hingga 14 Desember 2023.
Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Sultra Syahruddin Nurdin mengatakan, orientasi tersebut dikuti PPPK pada penerimaan tahun 2020, 2021 dan 2022.
“Pada pelaksanaan orientasi PPPK akan dilaksanakan setiap gelombangnya sebanyak empat kali. Orientasi ini masuk dalam anggaran perubahan tahun 2023,” terangnya Kamis (17/11/2023) kemarin.
Menurutnya, dari 3.273 orang hanya 650 orang yang mengikuti tes, sedangkan sisanya akan diselesaikan BPSDM Sultra pada 2024.
“Semoga DPRD dapat menyetujui besaran anggaran dalam pelaksanaan orientasi PPPK tahun depan untuk menyelesaikan jumlah keseluruhan,” katanya.
Syahruddin menjelaskan orientasi ini sangat penting karena selama ini PPPK dalam menjalankan tugasnya hanya secara teknis saja, namun tidak dibekali dengan pengetahuan umum lainnya.
Sehingga pentingnya pembekalan ilmu pengetahuan seperti bela negara, wawasan kebangsaan hingga pemerintahan, serta diisi dengan muatan daerah.
PPPK ini nantinya hanya mendapatkan pembekalan materi saja serta muatan daerah tanpa ada ujian akhir seperti pelatihan dasar PNS.
“Harapannya dengan adanya orientasi ini mereka akan mendapatkan materi yang diberikan. Harapan lainnya semoga jumlah PPPK secara keseluruhan bisa mengikuti orientasi,” pungkasnya. (bds)
Reporter: Muh Ridwan Kadir
Editor: Biyan