Jenazah Mahasiswa UHO Korban Kecelakaan akan Diantarkan ke Kampung Halaman
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Jenazah enam orang mahasiswa D-3 Teknik Mesin Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, yang menjadi korban kecelakaan tunggal di Bombana, Senin (7/6/2021) segera diantarkan ke kampung halaman masing-masing.
Humas UHO La Ode Abdul Hamdan Hakim mengatakan, seluruh mahasiswa korban kecelakaan sudah dalam penanganan pihak kampus, baik korban meninggal maupun luka-luka.
“Korban luka saat ini telah dirawat di RSUD Bahteramas Kendari, sementara korban meninggal dunia akan segera kami antarkan hingga ke kampung halaman masing-masing,” ujarnya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Selasa (8/6/2021).
Hamdan pun membenarkan korban kecelakaan itu bertambah menjadi enam orang. Pagi tadi, mahasiswa bernama Dede Marwan dinyatakan meninggal dunia di RSUD Bahteramas.
“Saat ini saya sedang dalam perjalanan pulang menuju Kendari dari Amolengo. Pagi tadi saya ikut mengantarkan salah satu jenazah mahasiswa,” kata Hamdan.
Hamdan menambahkan, Rektor UHO, Muh. Zamrun Firihu sudah mengarahkan agar seluruh mahasiswa korban meninggal dipulangkan segera ke kampung halaman masing-masing. Seluruh biaya maupun administrasi lainnya akan ditanggung pihak kampus.
Adapun daerah asal mahasiswa yang tewas dalam kecelakaan tersebut yaitu Dede Marwan (Kecamatan Wawonii Utara, Kabupaten Konawe Kepulauan), Olaf Cahyadi (Desa Saralea Kecamatan Kulisusu, Kabupaten Buton Utara), Syawaludin (Desa Kafiofoo, Kecamatan Kontukowuna Kabupaten Muna).
Selanjutnya Riski Adrianus (Desa Watulasi Kecamatan Wakorumba Selatan, Kabupaten Buton Utara), Indra Taufik (Desa Lauba Kecamatan Parigi Kabupaten Muna), dan Arsyad Arifudin (Desa Lede Kecamatan Lede Kabupaten Pulau Taliabo, Provinsi Maluku Utara)
“Kami dari seluruh civitas akademica UHO turut mengucapkan belasungkawa dan duka yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya mahasiswa kami,” tutup Hamdan. (ads*)
Reporter: Faisal
Editor: J. Saki