Tony Herbiansyah: Tuduhan Mahar Politik Adalah Fitnah
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ketua DPW Nasdem Sultra, Tony Herbiansyah, akhirnya angkat bicara terkait tuduhan politik transaksional yang dilayangkan padanya. Menurut Bupati Koltim ini, tuduhan tersebut tidak berdasar dan hanya tuduhan asal-asalan yang tidak memiliki bukti otentik.
“Okelah itu adalah informasi dia, tapi Informasi itu tidak betul dan tidak benar. Tuduhan mahar itu harus dibarengi dengan bukti yang jelas,” jelas Tony Herbiansyah dalam konferensi pers yang digelar di Kantor DPW Nasdem Sultra, Senin (24/9/2018).
Tony membantah telah memberlakukan mahar politik pada salah satu bakal calon Wali Kota Kendari tahun 2017 lalu.
“Sekali lagi saya bantah, tidak ada mahar. Itu hanya informasi sepihak. Itu hanya khalayan dia,” tambahnya.
Tony berharap, pihak yang menuduhnya melakukan transaksi politik, tidak hanya mendapat informasi dari Ishak Ismail saja.
“Coba tanya juga kepala daerah lain yang didukung Nasdem, supaya objektiv. Nah disitu kita bisa melihat apakah informasi ini fitnah atau tidak. Tapi kalau tidak betul, berarti fitnah,” tegasnya.
Di tempat yang sama, Komando Pemenangan Pemilu Nasdem Sultra, Malkan Amin mengaku, persoalan mahar politik ini akan dibawanya ke DPP Nasdem.
“Saya akan bawa persoalan ini ke DPP. Bila tuduhan itu tidak benar, kami akan layangkan somasi,” ungkapnya.
Reporter: Sunarto
Editor: Rani