kesbangpol sultra
Headline

Lukman Abunawas Tegas Kempo di Sultra Hanya PERKEMI

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas, menegaskan bahwa Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (PERKEMI) Sultra adalah satu-satunya organisasi beladiri Kempo yang secara legal diakui pemprov.

Ditemui usai perayaan HUT PERKEMI ke-54, Lukman menjelaskan bahwa PB PERKEMI mendapat pengakuan resmi dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sultra, dan bukan organisasi kempo lainnya yang diklaim juga eksis dengan kepengurusan resminya.

“Jadi yang terdaftar di KONI itu Perkemi diakui di daerah, maupun nasional (KONI) Itu hanya PERKEMI” ujarnya kepada detiksultra, Minggu (2/2/2020).

Organisasi beladiri Kempo di Sultra berdiri dengan dua kepemimpinan, dimana selain PERKEMI (Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia) ada juga PORKEMI (Persatuan olahraga Kempo Indonesia).

Kehadiran PERKEMI kata Lukman, cukup memberikan semangat olahraga bela diri didaerah ini.

Lukman mengapresiasi PERKEMI Sultra dibawah kepemimpinan Harmin Ramba. Menurutnya manajemen dipengurusan berbeda dengan olahraga sejenis , baik dari struktur organisasi PERKEMI sendiri hingga ketingkat pengurus cabang atau pun Dojo (tempat latihan) masing-masing.

BACA JUGA :

“Dikempo saya melihat semangat persaudaranya tinggi, kemudian semangat untuk membina dibanding perguruan bela diri yang lainnya,” katanya.

“Saya berharap Kempo bisa mendapat medali seperti PON beberapa tahun yang lalu, nah inikan ada PON di papua tahun 2020, semoga kempo bisa menyumbang medali untuk sultra,” sambungnya

Di Sultra jumlah atlet Kempo 7000 orang, namun tercatat aktif sekarang hanya sekitar 2500 orang.

Reporter: M4
Editor: Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024