kesbangpol sultra
HeadlineHukum

Kebakaran di Kawasan Pasar Sentral Kota Kendari

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Peristiwa kebakaran kembali terjadi sekitar pukul 09.45 Wita di kawasan padat penduduk jl Baronang Kel Sanua Kendari Barat Kendari.

Kebakaran awal terjadi tepat pada sebuah rumah permanen bertingkat, disekitar kawasan pasar lama Kota Kendari. Kencangnya angin dan kondisi cuaca yang terik, membuat api cepat membesar dan menjalar hingga ke rumah lainnya disekitar.

Wargapun bertambah panik ketika melihat api yang begitu cepat membesar dan menyambar tiang dan kabel listrik PLN di sekitar lokasi kejadian.

Warga yang mulanya panik dan hendak membantu, hanya dapat berlari ketakutan melihat kilatan kabel listrik yang menyala disiang hari.

BACA JUGA :

Menurut keterangan warga sekitar kejadian, api mulanya berasal dari dapur sebuah rumah yang yang terbakar dan menjalar dengan cepat kedepan rumah.

Tiga rumah yang ada disekitarnya pun tak luput dari jilatan api.

Sekitar Pukul 09.58 Wita petugas pemadam kota Kendari (Damkar) baru datang di lokasi kejadian. merekapun berupaya memadamkan api.

Taka ada korban jiwa dalam peristiwa ini hingga berita ini diturunkan api masij belum dijinakan petugas pemadam kebakaran.

Reporter: Aqsa
Editor: Haikal

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024