kesbangpol sultra
Ekobis

Wirausaha Kendari Dominasi Kaum Muda, MNC Sekuritas Dukung Penuh

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Wirausaha di Kota Kendari, kini mulai di dominasi oleh investor muda. Sehingga MNC Sekuritas bekerja sama dengan Bursa Efek Indonesia dan Universitas Halu Oleo menggelar acara Seminar Nasional dengan tema “Menjadi Investor Muda di Pasar Modal” di Aula Lakilaponto Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Halu Oleo (UHO), Senin (26/11/2018).

Menurut Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina, mereka sangat memahami, bahwa keingintahuan generasi muda Indonesia mengenai dunia pasar modal perlu dijawab melalui kegiatan edukasi yang menarik dan berkesinambungan.

“Kami bekerja sama dengan berbagai pihak, baik regulator maupun universitas di Tanah Air, untuk menggarap segmen muda. Kami percaya masa depan pasar modal Indonesia ada di tangan para investor muda. Itulah sebabnya kami menanamkan benih dan kebiasaan berinvestasi bahkan sebelum mereka memiliki penghasilan di bangku kuliah,” jelasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Perwakilan Bursa Efek Indonesia Kendari Epha Karunia Titasari, juga menyampaikan materi mengenai pengenalan pasar modal, serta sekilas tentang perkembangan dunia saham di wilayah Kendari.

“Perlu adanya materi pengenalan pasar modal. Sehingga anak muda Kendari yang ingin berwiraswasta memiliki pengamanan soal itu,” ujar dia.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa, berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), investor muda dalam rentang usia 21-30 tahun mendominasi pasar modal Indonesia dengan persentase sebanyak 34,08 persen.

BACA JUGA:
>   GK Ladies Sultra Target 80 Persen Suara Untuk Jokowi – Ma’ruf
>   Dapat Bisikan Gaib, Seorang Pria Bacok Tetangganya Hingga Tewas
>   Dewan Pendidikan Sultra Dukung Kenaikan Gaji Tenaga Honorer
>   Pemprov Jateng Ingin Jalin Kerjasama Transmigrasi di Sultra

 

Data KSEI juga mencatat jumlah investor yang berasal dari kalangan pelajar berada di urutan kedua setelah segmen profesi pegawai, dengan persentase 16,77 persen.

Tak hanya itu, CEO Burawa Group Jaffray Bittikaka, juga bercerita mengenai keuntungan berinvestasi saham, serta berbagi kisah suksesnya dalam berinvestasi saham. Sehingga ia mengharapkan lahirnya investor-investor muda di Kendari

“Sebenarnya anak zaman now sangat diuntungkan dengan kemudahan yang ada. Dimulai dari Rp 100.000 sudah bisa menabung saham dengan produk MNC GEMESIN Plus dari MNC Sekuritas. Yang penting ada kemauan untuk memulai sekarang dan saat ini, selagi mereka masih muda dan masih bisa,” tandasnya.

Reporter: Sunarto
Editor : Sumarlin

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024