ButonEkobis

Buton Expo 2018 Resmi Dibuka

Dengarkan

BUTON, DETIKSULTRA.COM – Pagelaran Buton Expo ke-VI di lapangan kompleks perkantoran Takawa, resmi dibuka langsung oleh Bupati Buton, Drs, La Bakry M.Si. Pembukaan ditandai dengan pemotongan pita tepat pukul 16.30 Wita.
La Bakry mengatakan, pagelaran Festival Budaya Tua Buton merupakan tradisi tahunan di Kabupaten Buton, yang dapat memberikan informasi kepada masyarakat Buton khusunya, dan Indonesia pada umumnya.
“Adanya Festival Budaya Tua ini kita dapat melestarikan dan memberi informasi kepada publik, bahwa budaya Buton mempunyai nilai seni dan budaya yang universal, sehingga dapat pesonakan Indonesia dengan keberagaman budaya,” katanya.
La Bakry menerangkan, Festival Budaya Tua Buton dapat memberikan sumbangsi pada kegiatan budaya nasional, dan dapat memperkaya keragaman budaya di Indonesia.
Kemudian dengan ini Pulau Buton memberikan kesan bahwa Buton itu ada dan selalu siap memberikan sumbangsi menampilkan iven budaya setiap tahunnya.
“Saya berharap kepada seluruh masyarakat Buton, agar memelihara nilai-nilai dan filosofi budaya Buton” tutupnya.
Reporter: Safrin
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button