Ekobis

Bagi APD Gratis, Hiswana Migas Sarankan Pelanggan SPBU Bayar Non Tunai

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Hiswana Migas DPC IV Sulawesi Tenggara (Sultra), bersama Pertamina mendistribusikan Alat Perlindungan Diri (APD), dalam rangka mencegah penularan Virus Corona (Covid-19).

Sekretaris Hiswana Migas DPC IV Sultra, Fahd Atsur, mengatakan pendistribusian APD berupa masker dan sarung tangan disalurkan kepada operator serta karyawan SPBU dan agen LPG baik PSO maupun non PSO se-Sultra.

Selain masker dan sarung tangan, Hiswana Migas DPC IV Sultra juga membagikan minuman Vitamin C kepada operator SPBU. Kata Fahd Atsur, operator adalah garda terdepan dalam melayani konsumen, sehingga ketahanan tubuhnya harus selalu terjaga.

“Bantuan APD ini diselenggarakan oleh Hiswana Migas Sultra bersama pihak Pertmaina Kendari. Dan alhamndulilah hari ini kami telah realisasikan dan mendistribusikan, sebagai seremonial di SPBU Martandu dan Tapak Kuda,” kata dia, Sabtu (4/4/2020).

“Jadi total SPBU reguler maupun APMS di yang kami salurkan APD dan vitamin C itu 52 se-Sultra. Sementara agen LPG PSO maupun non PSO itu 37 juga se-Sultra,” sambung Fahd Atsur.

Bahkan dalam kegiatan upaya pencegahan Covid-19 dengan menyalurkan APD, konsumen yang turut mengisi bahan bakar di SPBU juga diberikan masker secara gratis.

BACA JUGA :

“Iya, jadi bagi konsumen yang mengisi bahan bakar di tempat kegiatan seremonial penyaluran APD, juga kami bagi masker ke mereka,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Hiswana Migas DPC IV Sultra, mengimbau konsumen supaya memanfaatkan dan menggunakan fasilitas pembayaran non tunai (Cashless).

Hal ini dilakukan untuk menghindari dan mencegah paparan Covid-19, terutama pada media (Benda) yang sering disentuh oleh manusia, seperti kertas dan logam.

“Pertamina saat ini sudah melayani pembayaran non tunai, melalui aplikasi MyPertamina yang terhubung dengan LinkAja. Jadi ini salah satu opsi supaya pelanggan terhindar dari virus ini,” tukasnya.

Reporter: Sunarto
Editor: Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button