Muna

Bawaslu Muna Harapkan Sinergitas Media Dalam Sukseskan Pemilu 2024

Dengarkan

MUNA, DETIKSULTRA.COM – Tahapan pemilihan umum (pemilu) 2024 mulai berjalan. Untuk menyukseskan pemilu dibutuhkan sinergitas semua pihak termasuk media massa. Ketua Bawaslu Muna, Al Abzal Naim menuturkan, peran media massa dalam menyukseskan pemilu 2024 mendatang sangatlah penting mengingat tahapan sudah mulai berjalan.

“Kita harapakan sinergitas rekan-rekan pers dalam menyukseskan pemilu kedepan,” ujarnya saat membuka kegiatan diskusi Bawasalu Muna bersama rekan wartawan di Hotel Ness In, Selasa (6/12/22).

Saat ini, tahapan pemilu tengah berjalan. Mulai pembentukan Badan Ad Hok PPK oleh KPU.

“Hari ini, Ad Hok PPPK oleh KPU tengah mengikuti seleksi tertulis (CAT) sementara berlangsung, untuk itu partisipasi media massa sangat dibutuhkan,” katanya

Ali Darman, salah satu Komisiner Bawaslu Muna mengatakan, berdasarkan pengalaman sebelumnya dengan adanya PSU lalu, dapat menjadikan evaluasi menjadi lebih baik ke depan.

“Kita terus melakukan sosilasisi dalam mengedukasi masyarakat, dalam hal money politic dan isu-isu lainnya,” ucapnya.

Kegiatan diskusi Bawaslu Muna bersama insan pers diselenggarakan di Hotel Ness In dengan menghadirkan pemateri eks Komisioner Bawaslu RI, Daniel Zuchron. (cds)

Reporter: Rasyid Suyoto
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button