Muna Barat

Pastikan Ketersediaan Logistik Pilkada, Pj Bupati Muna Barat Tinjau Sejumlah Pulau

Dengarkan

MUNA BARAT, DETIKSULTRA.COM – Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat, La Ode Butolo meninjau langsung sejumlah pulau yakni Pulau Tasipi, Santigi Kecamatan Tiworo Utara serta Pulau Maginti dan Desa Kangkunawe, Kecamatan Maginti dalam memastikan ketersediaan logistik dan TPS menjelang H-1 pencoblosan Pilkada 2024, Selasa (26/11/2024).

Dalam kunjungannya ia didampingi langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Muna Barat, Husein Tali, Kejari Muna, Perwakilan Kodim 1416, berserta pihak kepolisian. Terpantau sejumlah pihak keamanan PNI/Polri stand by di gudang logistik di setiap pulau untuk mengamankan logistik dan TPS yang ada.

La Ode Butolo mengatakan kunjungan kerja yang ia lakukan guna memastikan ketersediaan logistik dan TPS dalam kondisi aman dan nyaman.

Berdasarkan hasil amatannya, logistik saat ini telah lengkap dan tanpa kendala apapun. Bahkan saat ini logistik tersebut dalam kondisi tersegel dan ia pastikan aman hingga esok hari pencoblosan.

“Alhamdulillah sejauh ini kondisi logistik aman dan dijaga ketat oleh pihak PPK, panwas dan keamanan,” ungkapnya.

Ia lebih fokus ke wilayah kepulauan karena ia melihat jangkauannya susah dan agak rawan dan ia mengkhawatirkan ada indikasi keributan yang akan terjadi.

“Insyaallah malam ini kami akan kunjungi juga tempat gudang penitipan logistik di setiap kecamatan untuk di wilayah daratan,” katanya.

Untuk itu, ia berharap kepada para camat dan kepala desa agar menjaga kondisi wilayahnya masing-masing.

Ia menyarankan agar dalam menghadapi momentum pesta demokrasi saat ini dijadikan sebagai ajang dalam mencari pemimpin yang serius membangun daerah Muna Barat. Selain itu, ia juga mengajak untuk menyikapi pemilihan ini secara jernih, dan cerdas.

“Mari kita jaga daerah kita agar tetap dalam kondisi aman. Terlebih lagi kita harus menyukseskan Pilkada ini sesuai dengan agenda nasional,” tandasnya. (bds)

 

Reporter: La Ode Darlan
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button