KonawePolitik

Ketua DPRD Konawe Pamitan

Dengarkan

KONAWE, DETIKSULTRA.COM – Ketua DPRD Konawe Gusli Topan Sabara akhirnya berpamitan. Menyusul keinginanya untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) setempat. Hal itu diungkapkan pada acara peresmian gedung legislatif setempat, Senin (15/1/2018).
Dalam sambutannya, Gusli mengatakan, awal Februri akan melepaskan jabatannya. Ia besyukur karena selama menjabat dapat mengemban amanah degan baik. “Ada banyak program dan terobosan baru yang dikerjakan oleh seluruh unsur dan anggota lainnya. Sehingga citra insitusi DPRD mendapat kepercayaan kuat oleh masyarakat mengawal aspirasinya. Serta menghilangkan citra negatif,” tuturnnya.
Dikatakan, selama di parlemen program-program yang dirumuskan berjalan lancar. Seperti program revitalisasi di internal lembaga, revitalisasi birokrasi, prodak hukum dan infrastruktur. Revitalisasi birokrasi yakni membudayakan kerja pro aktif untuk seluruh anggota dan staf sekretariat.
Sedangkan revitalisasi produk hukum yakni dengan menargetkan perda 100. “Dan sampai hari ini sudah terealisasi 66 Perda. Sisanya akan dilanjutkan oleh unsur dan anggota DPRD lainnya,” ujarnya.
Sementara revitalisasi infrastruktur, membenahi fasilitas penunjang, seperti kantor sekretariat DPRD. itu sendiri. Dan salah satunya pembangunan tiga gedung utama yang diresmikan ini. “Saya harapkan kedepan gedung dan kantor di Pemda juga bisa menerapkan seperti ini,” tutupnya.
Reporter: Ita
Editor: Cuncun

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button